Promosi Wisata Alam Melalui Pengembangan Game Menggunakan Construct 3 di Kampoeng Ciherang
Main Article Content
Abstract
Wisata Kampoeng Ciherang merupakan tempat wisata alam di Kabupaten Sumedang dengan konsep outdoor untuk aktivitas outbond mulai dari wahana explore wisata, spot selfie, kolam, camping, dan pendopo. Secara garis besar menjadi kegiatan rekreasi dan pariwisata yang memanfaatkan potensi alam untuk dinikmati keindahannya dalam menawarkan daya tarik wisata. Daya tarik wisata ke Kampoeng Ciherang memiliki permasalahan terjadinya penurunan kunjungan wisatawan sejak pertama kali launching hingga saat ini. Kurang dikenalnya objek wisata oleh masyarakat terkait wisata Kampoeng Ciherang seperti aktivitas outbound di alam terbuka. Media yang diandalkan masih bersifat statis dan kurang menjangkau wisatawan secara tersegmentasi. Pihak pengelola tidak bisa lagi mengandalkan media promosi brosur yang biasa digunakan untuk menarik para wisatawan. Website yang dimiliki oleh pihak pengelola belum interaktif. Tujuan penelitian ini ialah membuat inovasi digital dengan membuat permainan wisata alam menggunakan Construct 3 di Kampoeng Ciherang yang dapat dimainkan oleh generasi kekinian. Hasilnya permainan outbound wisata alam telah berhasil diterapkan di Kampoeng Ciherang yang dapat dimainkan di berbagai perangkat bergerak secara online. Wisatawan lebih tertarik untuk berkunjung ke Kampoeng Ciherang dan memenuhi harapan segementasi pasar, serta masyarakat dapat mengetahui fasilitas dan wahana wisata alam di Kampoeng Ciherang.
Article Details
References
A. M. Nawir, Potensi Wisata Alam Dalam Kawasan Hutan, Pemanfaatan Dan Pengembangan - Google Books. Penerbit INTI MEDIATAMA, 2018. [Online]. Available: https://www.google.co.id/books/edition/POTENSI_WISATA_ALAM_DALAM_KAWASAN_HUTAN/I3yQDwAAQBAJ?hl=id&gbpv=1&dq=wisata+alam&pg=PA3&printsec=frontcover
R. Manurung, Pengaruh Pelaku Bisnis Pariwisata Terhadap Kunjungan Wisatawan. Cattleya Darmaya Fortuna, 2023. [Online]. Available: https://books.google.com/books?hl=en&lr=&id=FKGtEAAAQBAJ&oi=fnd&pg=PA1&dq=pemberdayaan+remaja+putri+melalui+pelatihan+menenun&ots=eO6-8gFEAG&sig=NhjIcMwInx8o6UMGWPt8cRMU1_E
N. W. Sudarmawan and A. R. Prasetia, “Pengenalan objek wisata alam Kabupaten Lebak melalui strategi komunikasi berbasis media digital,” in Conference On Communication and News Media Studies, 2019, p. 346.
W. Hadi, “Menggali Potensi Kampung Wisata Di Kota Yogyakarta Sebagai Daya Tarik Wisatawan,” J. Tour. Econ., vol. 2, no. 2, pp. 129–139, 2019, doi: 10.36594/jtec.v2i2.39.
G. Yuliari, B. Riyadi, and P. Perdana, Peta Daya Tarik Taman Wisata Alam dan Cagar Budaya Sebagai Penentu Bundling Produk Wisata Di Eks Karesidenan Surakarta. BUTTERFLY MAMOLI PRESS, 2021.
K. Wiweka, S. S. Wachyuni, N. A. Rini, I. N. Adnyana, and P. P. Adnyana, “Perilaku berwisata Wisatawan Generasi Milenial di Jakarta Pada Era Revolusi Industri 4.0,” J. Sains Terap. Pariwisata, vol. 4, no. 3, pp. 313–334, 2019.
N. M. Puriati and G. S. Darma, “Menguji Kesiapan Pengelolaan Desa Wisata Berbasis Manajemen Modern Sebagai Penggerak Ekonomi Rakyat,” Bisma J. Manaj., vol. 7, no. 2, p. 319, 2021, doi: 10.23887/bjm.v7i2.34162.
H. Agusta, “Pengenalan Game Edukasi Berbasis Construct 2 Pada Objek Wisata Daerah Kota Bandar Lampung,” J. Ilmu Data, vol. 1, no. 1, pp. 1–16, 2021, [Online]. Available: http://ilmudata.org/index.php/ilmudata/article/view/15%0Ahttp://ilmudata.org/index.php/ilmudata/article/download/15/13
M. A. Kurniawan, M. H. Setiawan, Madri, R. Ariana, and R. I. Heroza, “Perancangan Game Edukasi ‘YUKEWI’ (Yuk Kenali Wisata Indonesia) Menggunakan Construct 2,” Semnati, vol. 2, pp. 254–258, 2019.
D. Setiyawan and E. Winarno, “Game Petualangan Si Toole Untuk Mempromosikan Wisata Kabupaten Grobogan Menggunakan Metode Collision Detection,” Pros. SINTAK, no. 2012, pp. 318–324, 2018.
M. Y. Iqbal and E. Junianto, “Pengenalan Suara Hewan Berbasis Construct 2 untuk Peserta Didik PAUD Riyadul Falah,” eProsiding Tek. Inform., vol. 3, no. 2, pp. 32–41, 2022.
Hartin Kurniawati, Ika Rahayu Satyaninrum, Siskha Putri Sayekti, and Putri Rahmizar, “Meningkatkan Kecerdasan Kinestetik pada Anak Usia Dini Melalui Outbound pada Siswa RA Al-Ghifary,” LITERASI J. Pendidik. Guru Indones., vol. 1, no. 2, pp. 128–137, 2022, doi: 10.58218/literasi.v1i2.406.
N. P. C. S. Harum, N. A. Santosa, and D. G. Purwita, “Perancangan Game Petualangan Sebagai Media Promosi Destinasi Pariwisata Kabupaten Badung,” J. Selaras Rupa, vol. 2, no. 2, pp. 112–121, 2021.
I. Sholekhawati, “Menganalisis Perangkat Lunak Yang Di Buat Untuk Animasi Game,” Pros. Sains dan Teknol., vol. 2, no. 1, pp. 175–184, 2023.