Sistem Informasi Distribusi Pasokan Ikan Untuk Pedagang Dan Rumah Makan Di Tasikmalaya

Main Article Content

Faisal Akbar
Rangga Sanjaya

Abstract

Dalam bidang bisnis, kemajuan teknologi sangat mempengaruhi kehidupan manusia. Banyak sekali pengusaha yang berusaha menerapkan teknologi untuk membantu bisnisnya salah satunya adalah Bina Mandiri. Bina Mandiri yang merupakan tempat budidaya ikan air tawar. Produk yang dijual oleh Bina Mandiri untuk kebutuhan konsumsi yaitu ikan-ikan segar hasil budidaya seperti ikan nila, ikan mas, ikan nilem, dan ikan gurame. Namun dalam perkembangan bisnisnya masih terbilang lambat, hal ini disebabkan karena penjualan masih dilakukan secara manual dengan memasang spanduk dan banner di halaman toko, sistem pengelolaan data produk yang belum bisa tercatat dengan baik, serta pengolahan data keuangan yang masih dilakukan secara manual sehingga sulit dilakukan evaluasi dalam pengembangan usahanya. Berdasarkan permasalahan tersebut maka dibuatlah web sistem informasi guna membantu Bina Mandiri dalam pengembangan bisnisnya. Pengembangan sistem yang digunakan untuk pembuatan web ini adalah menggunakan metode waterfall dengan pengujiannya menggunakan metode blackbox testing. Hasil dari pembuatan website sistem informasi ini adalah dapat membantu Bina Mandiri mengelola data keuangan dan juga data produk yang dipasarkan, serta mempermudah menemukan lokasi pembeli.

Article Details

Section
Articles

References

P. Purwantoro, “Pengaruh Pemilihan Tata Letak Produk, Harga Dan Kelengkapan Produk Terhadap Keputusan Pembelian Pada Swalayan Grace Mart Bangun Jaya,” HIRARKI J. Ilm. Manaj. Dan Bisnis, vol. 1, no. 2, pp. 12–17, 2019.

R. Sanjaya, A. Herliana, F. Fitriyani, Y. S. Rahayu, and T. Suhartini, “Sistem Informasi Manajemen Bisnis dan Keuangan UMKM Menggunakan Model MVC Pada Framework Laravel,” J. Abdimas BSI J. Pengabdi. Kpd. Masy., vol. 1, no. 3, 2018.

R. Sanjaya, “Perancangan Sistem Informasi Manajemen Perpustakaan Menggunakan Pola Model-View-Controller (MVC),” J. Inform., vol. 2, no. 1, 2015.

H. A. Mumtahana, S. Nita, and A. W. Tito, “Pemanfaatan Web E-Commerce untuk meningkatkan strategi pemasaran,” Khazanah Inform. J. Ilmu Komput. Dan Inform., vol. 3, no. 1, pp. 6–15, 2017.

B. Gunawan, M. S. Mubarak, N. Anbar, and R. Sanjaya, “STRATEGI PENGEMBANGAN TEKNOLOGI E-COMMERCE UMKM RUMAH SAYUR LEMBANG MENGGUNAKAN METODE ANALISIS SWOT,” J. Teknol. DAN OPEN SOURCE, vol. 3, no. 1, pp. 1–13, 2020.

A. Kala’lembang, “Adopsi E-Commerce Dalam Mendukung Perkembangan Usaha Mikro Kecil Dan Menengah (UMKM) Di Masa Pandemi Covid-19,” Cap. J. Ekon. Dan Manaj., vol. 4, no. 1, pp. 54–65, 2020.

A. Alwendi, “Penerapan E-Commerce Dalam Meningkatkan Daya Saing Usaha,” J. Manaj. Bisnis, vol. 17, no. 3, pp. 317–325, 2020.

I. M. Supriyanta, “Perancangan Sistem Informasi Jasa Katering Berbasis Website,” 2019.

R. S. Sundari, A. Kusmayadi, and D. S. Umbara, “Komparasi Nilai Tambah Agroindustri Abon Ikan Lele Dan Ikan Patin Di Tasikmalaya the Added Value of Shredded Lele and Patin Catfish,” J. Pertan. Agros, vol. 19, no. 1, pp. 45–54, 2017.

U. O. CST, I. S. Djunaidah, and W. H. Sinaga, “Analisis Potensi dan Permasalahan Usaha Perikanan Budidaya di Kecamatan Bungursari Kota Tasikmalaya Provinsi Jawa Barat,” J. Penyul. Perikan. Dan Kelaut., vol. 13, no. 1, pp. 107–119, 2019.

B. Pane, X. B. Najoan, and others, “Rancang Bangun Aplikasi Game Edukasi Ragam Budaya Indonesia,” J. Tek. Inform., vol. 12, no. 1, 2017.