Aplikasi Game Busana Anak-Anak Berbasis Mobile Sebagai Media Promosi Di DKS Production
Main Article Content
Abstract
DKS Production adalah perusahaan konveksi yang bergerak di bidang produksi pakaian. Kegiatan operasional perusahaan berdasarkan atas pesanan yang diterima dari konsumen, perusahaan menerima pesanan dan memperoduksi pakaian. Hingga saat ini DKS Production telah memproduksi berbagai jenis pakaian seperti sweater, jaket, pakaian training, kaos oblong, kaos wangki, kaos partai, dan lain sebagainya. Terdapat beberapa permasalahan yang ditemukan dari hasil pengamatan langsung pada DKS Production. Pada Perusahaan tersebut terkadang ada kurangnya jumlah pesanan dan makloon jahit pada perusahaan tersebut membuat perkembangan usaha yang cukup lambat. Kemudian Belum adanya suatu media promosi berbasis perangkat bergerak yang ditujukan bagi konsumen busana anak-anak pada DKS Production. Tujuan dari penelitian ini untuk merancangan dan membangun media promosi menggunakan Android bagi konsumen busana anak-anak di DKS Production. Hasil penelitian berhasil mengembangkan kegiatan usaha di DKS Production menjadi lebih efektif, sehingga diindikasikan tercapainya peningkatan jumlah pesanan dan makloon jahit pada perusahaan. Aplikasi Game yang dibangun telah memenuhi keinginan pemilik usaha serta mampu menyajikan solusi pemasaran terhadap segementasi pasar busana anak-anak.
Article Details
References
Bahrori, A., & Priyatno, S. (2017). Perancangan Advergame Sebagai Media Promosi. SEMNASTEKNOMEDIA ONLINE, 5(1), 4.
Cahyani, E. (2019). Islam dan Fashion. Elfata Media Kreasi.
Kurniaini, L. (2017). 50 Ide Bisnis Bermodal 5 Jutaan: Stiletto Indie Book. Stiletto Book.
Mandagi, M. O., & Degeng, I. N. S. (2019). Model dan Rancangan Pembelajaran. Seribu Bintang.
Mulyawan, D. (2017). Jurus Anti Tipu-Tipu: Modus-Modus Penipuan Bisnis yang Wajib Anda Ketahui dan Hindari. Elex Media Komputindo.
Rizky, R., & Pudrianisa, S. L. G. (2019). Pengujian Usability pada Tangible Game Sebagai Media Promosi Candi. INFOS Journal-Information System Journal, 2(1), 13–19.
Soetjipto, A. W., Yuliestiana, A. T. D., Suryani, D. P. S., Kinanthi, D. K., Tamzil, C. F., Parameswari, P., & Waworuntu, A. (2019). Transnasionalisme: peran aktor non negara dalam hubungan internasional. Yayasan Pustaka Obor Indonesia.
Sudaryono. (2016). Metode Penelitian Pendidikan. In Metode Penelitian Pendidikan (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D). Prenada Media.
Tampubolon, H., Chalid, S., Ermidawati, & Dewi, E. R. (2019). Modul Pembelajaran Busana Anak Berbantuan Jobsheet. Yayasan Kita Menulis.